FIKES Unsulbar Jalin Kerjasama dengan Desa Tandasura Melalui Program Kolaborasi One Health

89

Tandassura, 8 Januari 2026 – Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Universitas Sulawesi Barat mengawali kegiatan akademik tahun ini kembali menegaskan komitmennya untuk hadir secara nyata di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bentuk kegiatan sesaat, tetapi juga melalui program berkelanjutan yang memberi manfaat langsung bagi warga desa. dengan  menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan tema “Kolaborasi One Health Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Petani melalui Promosi, Pencegahan, dan Pemeriksaan Kesehatan”. Acara ini berlangsung di Kantor Desa Tandassura juga Gedung SD No. 28 Tandassura serta diikuti oleh dosen, mahasiswa, siswa SD, masyarakat setempat dan beberapa undangan lainnya.

Kegiatan diawali dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Dekan FIKES Unsulbar, Dr. Habibi, SKM., M.Kes., dan Kepala Desa Tandassura, Zulfikar Yunus. Melalui kesepakatan ini, Desa Tandassura resmi ditetapkan sebagai desa binaan Fakultas Ilmu Kesehatan. Kesepakatan tersebut juga menegaskan bahwa kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat akan menjadi agenda terjadwal yang berkelanjutan di desa tersebut.

 

Antusiasme masyarakat dalam menyambut kegiatan ini mendapat apresiasi dari Wakil Dekan II FIKES, Dr. Laode Hidayat, SKM., M.Kes. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa terima kasih atas penerimaan hangat warga desa. “Terima kasih sudah menerima Fakultas Ilmu Kesehatan dengan sangat luar biasa. Ke depan kami akan terus menjalin hubungan panjang dengan bapak ibu sekalian, karena hari ini telah ditandatangani MoU sebagai bentuk perjanjian kerja sama antara FIKES dan Desa Tandassura,” ungkapnya.

Memasuki agenda inti, suasana edukasi dimulai dengan penyampaian materi utama sebagai pengantar dalam kegiatan Pengmas ini yang menghadirkan Dr. La Ode Hidayat, S.Si., M.Kes. sebagai pemateri dengan panduan moderator Irfan, S.Kep., Ns., M.Kep.  Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi spesifik yang melibatkan berbagai Program Studi (Prodi) di lingkungan Fikes Unsulbar. Sebagai langkah awal, Prodi Ners dan Keperawatan memberikan pemahaman mendalam mengenai pentingnya melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala untuk deteksi dini penyakit. Hal ini kemudian disambung dengan edukasi gizi dari Prodi Gizi yang menyoroti pola makan sehat bagi keluarga petani. Selain aspek medis dasar, aspek keselamatan kerja dan kemandirian obat juga menjadi sorotan. Prodi Farmasi memberikan penyuluhan terkait pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA), sementara Prodi K3 memberikan edukasi krusial mengenai bahaya pestisida dan kewajiban penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) saat bekerja di sawah atau kebun.

Sementara itu, Kepala Desa Tandassura, Zulfikar Yunus, juga menyampaikan apresiasi atas inisiatif FIKES Unsulbar. Ia berharap kerjasama ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan. pihak desa sangat berterima kasih atas kolaborasi dengan Fakultas Kesehatan Unsulbar,”Saya mewakili masyarakat  Desa Tandassura berterima kasih kepada Unsulbar, khususnya Fakultas Ilmu Kesehatan dan berharap semoga dengan program ini menjadi langkah nyata untuk menumbuhkan kesadaran kesehatan di kalangan masyarakat Tandassura.” tuturnya.

Sebagai bentuk aksi nyata, kegiatan tidak hanya berhenti pada teori namun dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat desa yang dilayani langsung oleh tim dari Prodi Ners dan Keperawatan. Seluruh rangkaian acara yang dimulai sejak pagi hari ini ditutup secara resmi pada pukul 12.00 WITA oleh Dekan Fikes Unsulbar dengan harapan masyarakat dapat menerapkan ilmu yang telah dibagikan dalam kehidupan sehari-hari.